Resep Cara Membuat Kue Lumpang Enak Mudah

Kue lumpang adalah salah satu jajanan kue basah tradisional yang sangat populer di indonesia sejak zaman penjajahan dulu hingga sekarang kue ini juga masih ada dan biasanya di peruntukan untuk acara arisan, nikah ataupun lainnya dan sangat mudah sekali di temukan di bulan-bulan ramadan untuk menu berbuka puasa. kue lumpang sendiri emang nampaknya seperti lumpang atau bisa di bilang memang berbentuk seperti itu dan hampir mirip dengan resep cara membuat kue lumpur kentang enak. rasa dan teksturnya yang sama-sama lembut ketika di gigit membuat semua kalangan baik anak-anak hingga orang dewasa menyukainya, namun memang cenderung dan identik lebih di sukai oleh anak kecil. namun hal ini jelas berbeda di daerah perkotaan yang sementara ini memang sangat sulit menemukan jajanan enak ini di pasar tradisional.

Sebenarnya harganya yang murah dan rasanya yang enak tentu dapat mudah membuat rasa lapar di perut hilang ketika anda menyantapnya. rasa kue lumpang sangat manis, empuk lezat dan sedikit legit seperti halnya resep kue keranjang imlek terbaru dan resep cara membuat kue pukis enak dan lembut. buat kue lumpang sendiri tak terlalu sulit seperti bayangan anda, sebenarnya bila mana anda sulit tuk temukan penjual kue lumpang di pasar tradisional ada alternatif lain untuk bisa merasakan dan menikmati kelezatan yang terdapat pada kue lumpang ini. cukup praktis sekali bahannya hanya seperti tepung kanji, gula ,air dan beberapa bahan lainnya yang tentu di padukan jadi satu dan di cetak seperti halnya kue lumpur yang berbentuk lumpang dan mematangkan dengan cara mengkukus, penasaran bagaimana mudahnya resep kue lumpang? yuk langsung siapkan bahan dan praktekan di dapur anda.

Resep Cara Membuat Kue Lumpang Enak Mudah
Resep kue lumpang

===================
Bahan Kue Lumpang :
===================
125 gram tepung kanji
125 gram gula pasir
200 ml santan cair
30 gram tepung beras
75 air daun suji
2 lembar daun pandan
1/4 sendok teh kapur sirih
kelapa parut secukupnya

========================
Cara Membuat Kue Lumpang :
========================
1. Pertama-tama siapkan semua bahan dan campurkan tepung kani dan santai cairnya, aduk hingga merata. sisihkan terlebih dulu.
2. Siapkan wadah lain dan campurkan gula pasir beserta tepung beras dan kapur sirih, tuangkan air daun suji dikit sedikit sambil aduk merata dan potong kecil daun pandan nya dan masukkan ke dalam adonan tepung beras dan gula.
3. Masukkan adonan tepung beras ke dalam adonan tepung kanji (adonan pertama). campur aduk sampai merata.
4. Tuangkan adonan yang telah tercampur rata ke dalam kue mangkuk/ bisa gunakan cetakan kue lumpur dan semacamnya (yang penting berbentuk seperti mangkok).
5. Kukus kue lumpangnya hingga matang kurang lebih selama 15 menit saja sudah matang, setelah itu keluarkan kue dari cetakan dan taburi parutan kelapa di atasnya bila suka.
6. Sajikan.



Tags :
Jawa Resep | Resep Masakan Online, Updated at: 10.00.00
Posted by : Andrie Danang Kurniawan
Resep Cara Membuat Kue Lumpang Enak Mudah
4.5/ 5
Oleh