Membuat es krim alpukat jelas berbeda sekali dengan resep membuat jus alpukat enak. walaupun resep jus lebih praktis dan mudah untuk di buat dan di hidangkan dengan cepat namun menurus saya pribadi rasanya jauh lebih segar dan enak es cream ketimbang jus nya. bahan-bahan nya sangat mudah di temukan jadi tenang saja tak terlau ribet kok, sangat familier danc ara pembuatan nya hanya seperti resep cara buat es krim stroberi dan resep cara buat es krim mangga enak. ta percayakah anda kalau buat es krim sendiri itu mudah? yang wajib kita miliki adalah lemari pendingin saja dan yk langsung siapkan bahannya dan ikuti cara membuat nya di bawah ini.
====================
Bahan Es Krim Alpukat :
====================
500 gram buah alpukat
200 ml air dingin es
6 sendok makan gula pasir
100 gram susu putih cair
100 gram whipped cream bubuk instant, merk bebas
=========================
Cara Membuat Es Krim Alpukat :
=========================
1. Pertama-tama langsung blender daging alpukat, gula beserta susu cair hingga semuanya tercampur rata halus dan lembut.
2. Langkah berikutnya tinggal kocok whippy cream bubuk dan air es sampai semuanya tercampur dan nampak kaku.
3. Siapkan wadah besar kemudian campurkan hasil kocokan whipped creamnya ke dalam adonan buah alpukat. selanjutnya tinggal diaduk merata.
4. Mixer kembali adonan yang telah tercampur selama 3-5 menit hingga nampak lembut, matikan blender. siapkan wadah.
5. Tuangkan hasil blenderannya ke dalam wadah selanjutnya tutupi wadahnya dan masukkan ke dalam lemari pendingin atas atau frezzer nya.
6. Dinginkan hingga 1 hari penuh agar sedikit mengeras tergantung lemari pendinginnya ada yang 5-7 jam sudah menjadi es krim.
7. Hidangkan selagi dingin.
Tags : es krim
Jawa Resep | Resep Masakan Online, Updated at: 13.00.00
Posted by : Andrie Danang Kurniawan
Resep Cara Membuat Es Krim Alpukat Enak
4.5/
5
Oleh
test