Selain banyak kemasan mie cepat saji ada juga penjual mie keliling, warung nasi goreng yang menyediakan mie goreng ataupun kuah dan lainnya yang tentu harganya juga murah meriah. namun jika anda ingin mencobamembuatnya sendiri di rumah tentu saja sangat gampang dan praktis hanya menyediakan mie telur, ayam, sayuran dan bumbu-bumbu khas mie yang enak seperti layaknya resep mie ramen enak dan halal ala indonesia. yuk praktekan saja mudahnya buat mie kuah sendiri di rumah.
==============
Bahan Mie Kuah :
==============
1 bks mie telor, saya gunakan cap ayam dua telor
2 butir telur ayam
1 buah dada ayam
5 siung bawang putih
6 butir bawang merah
2 sendok makan kecap manis bango
1 ikan sawi hijau
2 batang daun bawang
3 butir kemiri
1/2 sendok teh garam
1/2 liter air kaldu
1 sendok makan tauge
3 buah cabai merah keriting/ bisa di ganti cabai rawit hijau 5 buah
kubis putih secukupnya
minyak goreng secukupnya
kerupuk secukupnya bila ada
=====================
Cara Membuat Mie Kuah :
=====================
1. Pertama-tama rebus mie telur sampai setengah matang, kemudian angkat dan sisihkan terlebih dulu.
2. Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai dan kemiri. kemudian panaskan minyak sedikit dan tumisa bumbu yang telah di haluskan tadi sampai wangi.
3. Masukkan dada ayam ke dalam tumisan masak sampai berubah warnanya. tambahkan setengah dari air kaldu. masak hingga mendidih.
4. Tambahkan telur ke dalam nya, aduk sebentar dan masukkan bumbu garam, kecap manis dan masukakn juga irisan sayuran seperti kubis, tauge, sawi dan irisan dau bawang nya. aduk dan masak terus sampai sayuran nampak layu dan matang.
5. Masukkan mie yang telah di rebus setengah matang tadi dan campur aduk dan tuangkan sisa kuah kaldunya aduk-aduk lagi sampai semua tercampur rata dan matang.
6. Siapkan mangkuk saji dan tuangkan mie kuah ke dalam mangkuk ataupun piring saji. tambahkan taburan bawang goreng di atasnya.
7. Hidangkan semasih hangat.
Tags : resep mie
Jawa Resep | Resep Masakan Online, Updated at: 13.00.00
Posted by : Andrie Danang Kurniawan
Resep Cara Membuat Mie Kuah Enak
4.5/
5
Oleh
test