Resep Cara Membuat Opor Ayam Sederhana

Resep Cara Membuat Opor Ayam Sederhana
Opor ayam merupakan masakan khas indonesia yang sangat populer hingga mancanegara, opor sudah ada sejak zaman dahulu, menurut sejarahnya opor berasal dari daerah jawa lebih tepatnya sekitar jawa tengah, hampir semua daerah di jawa tengah mengenal dan tau apa itu opor ayam. Masakan yang enak dan segar ini hanya terbuat dari ayam yang di rebus kemudian di tumis bersamaan bumbu rempah-rempah khas tradisional dan menambahkan sedikit air yang membuat rasanya menjadi enak dan kental.

Karena sudah banyak menyebar di daerah-daerah luar jawa bahkan hingga mancanegara tentu banyak yang berubah dan memiliki ciri khas masing-masing opor ayam dari daerah lain nya ada opor ayam bening, opor ayam putih, opor ayam kering, dan lain nya. Memang biasanya opor ayam dapat kita jumpai di perayaan-perayaan besar seperti layaknya lebaran idul fitri, hampir setiap rumah pasti menyediakannya, namun sebenarnya kalau memang ingin membuatnya di lain hari lebaran bisa kok, ndak harus untuk hari lebaran saja seperti untuk menu makan siang maupun sore anda dan opor ayam sangat tahan lama bisa di simpan berhari-hari, selain itu masakan yang satu ini sangatlah cocok di padukan dan di sajikan bersamaan resep cara membuat sambal goreng kentang.


==================
Bahan Opor Ayam :
==================
1 ekor ayam boiler
1500 ml santan (kalau tak bisa mengukurnya ukuran sekitar botol aqua besar)
3 cm lengkuas
3 cm jahe, memarkan
3 lembar daun jeruk
2 batang serai, memarkan
3 lembar daun salam
minyak goreng secukupnya
air secukupnya
============
Bumbu Halus :
============
6 siung bawang putih
8 butir bawang merah
3 cm kunyit
4 butir kemiri
1 sendok makan ketumbar
1/2 sendok makan jinten
1/2 sendok makan merica

==========================
Cara Membuat Opor Ayam :
==========================
1. Cuci dan bersihkan ayam nya, potong sesuai selera dan cuci kembali agar tak nampak darah yang kelihatan. rebus sebentar menggunakan sedikit air sampai setengah matang agar lebih empuk. sisihkan
2. Haluskan semua bumbu halus yang telah di persiapkan tadi, selanjutnya panaskan sedikit minyak menggunakan api besar.
3. Tumis bumbu yang telah di haluskan hinga tercium aroma harum, masukkan serai, lengkuas, jahe, daun jeruk dan daun salam secara bersamaan. aduk merata sampai layu dan aroma tetap harum kecilkan apinya.
4. Masukkan potongan ayam yang telah di rebus, aduk-aduk terushingga bumbu halus tercampur ke dalam ayam.
5. Tuangkan sedikit air, aduk terus hingga ayam bertambah empuk kemudian bisa ambahkan santan. tetap dalam mengaduk terus agar santan tak pecah.
6. Masak opor ayam menggunakan api sedang selama 7-10 menitan posisi tetap di aduk-aduk terus agar bumbu merata dan santan tidak pecah.
7. Setelah matang bisa anda sajikan di mangkuk saji yang tahan panas dan hidangkan selagi hangat.

Selain penyajiannya dengan sambal goreng dan nasi putih anda juga bisa menambahkan sambal bawang jika suka yang resepnya bisa anda lihat di resep membuat sambal bawang. namun beberapa orang menyatakan  bahwa sambal bawang kurang cocok, sedangkan sebagian orang lain nya merasa cocok menggunakan sambal tersebut untuk opor ayam, untuk itu silahkan jika yang suka pedas tak ada salahnya mencoba atau bahkan buat resep ayam kecap juga boleh.



Tags :
Jawa Resep | Resep Masakan Online, Updated at: 22.10.00
Posted by : Andrie Danang Kurniawan
Resep Cara Membuat Opor Ayam Sederhana
4.5/ 5
Oleh